Sebagai backpacker pemula saya harus banyak belajar dari para senior. Terutama memilih perlengkapan apa saja yang harus dibawa. Perlengkapan tersebut harus cukup selama perjalanan dan multi fungsi. Agar ransel saya tidak terlalu berat dan travelling menjadi lebih asik. Nah berikut ini beberapa perlengkapan yang insha Allah berguna buat kalian semua.
1. Kain Bali
Harganya murah meriah dengan berbagai macam corak juga. Kain Bali wajib dibawa karena sangat membantu kita selama travelling. Kain Bali dapat difungsikan sebagai sprei. Maklum lah tidak semua hostel maupun penginapan murah yang memiliki fasilitas kamar cukup baik. Terutama masalah kebersihan. Hostel di singapura, Kuala lumpur dan bangkok sejauh ini spreinya bersih. Tapi tidak di sebuah hotel di semarang. Warna sprei yang seharusnya putih, jadi tidak jelas dan banyak noda bersejarah. Nah, dalam kondisi seperti inilah kain Bali kita fungsikan sebagai sprei. Lumayan lah biar tidak gatal-gatal.
Kedua kain Bali kita bisa gunakan sebagai alas untuk sholat jika kita lupa bawa sajadah. Tapi ada kok sajadah yang tipis banget. Sangat cocok dibawa untuk travelling. Segera dapatkan di toko terdekat ya hehehe.
Berikutnya kain Bali kita bisa gunakan sebagai selimut atau syal kalau udara dingin banget. Bisa juga dipakai jadi bawahan. Kalau celana atau rok kalian lagi dicuci. Lumayan untuk menjaga aurat kita lho. Tapi jangan dipakai buat jalan-jalan keliling kota ya. Wah bisa bahaya kalau sampai melorot.
2. Tempat Minum
Saya sih selalu bawa peralatan makan dan minum kalau travelling. Salah satunya saya membawa tempat minum plastik. Lumayan. Selain bisa membuat menyeduh minuman hangat. Saya juga memfungsikan sebagai gayung. Kalau di luar negeri banyak toilet duduk yang hanya menyediakan tissu. Jadi sebelum saya masuk ke toilet, saya mengambil air dari wastafel dan saya simpan di tempat minum saya. Dan bisa dipakai buat membasuh setelah pipis. Setelah dicuci bersih bisa dipakai lagi deh buat tempat minum :D.
3. Sumpit
Selain membawa sendok plastik sekali pake. Saya juga membawa sepasang Sumpit. Selain buat makan, Sumpit juga bisa dipakai buat mengaduk minuman. Fungsi lainnya adalah bisa dipakai untuk jepit konde. Terutama buat wanita yg rambutnya panjang. Kalau kehilangan karet atau ikat rambut. Sumpit bisa dipakai ketika darurat.
4. Peniti
Peniti adalah benda wajib yang saya bawa. Kalau untuk berjilbab sih, saya lebih suka memakai bros. Tapi saya tetap bawa Peniti. Jaga-jaga siapa tahu baju atau celana saya ada yg robek. Sementara bisa dirapatkan dengan Peniti dalam kondisi darurat. Bisa juga dipakai sebagai pengganti jepit jemuran. Yang penting baju aman dan tidak jatuh ketika tertiup angin.
5.Tali sepatu
Tali sepatu sangat ringkas dan mudah diselipkan dimana-mana. Tali sepatu bisa dipakai untuk mengikat baju atau celana yang telah digulung dan dimasukkan ke ransel. Karena alasan praktis
Maka tali sepatu bisa dipakai buat jemuran juga. Bahannya kan lumayan kuat. Daripada bingung mau jemur pakai apa. Nah tali sepatu bisa buat pilihan yang praktis.
Punya tambahan lain dari pengalaman pribadi atau pengalaman teman ? Jangan sungkan share disini dong. Happy travelling
0 Response to "5 Perlengkapan Multi Fungsi "
Posting Komentar